Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Inilah Penyebab Air PDAM di Kerinci Sering Mati

Selasa, 19 Juli 2016 | 15.48 WIB Last Updated 2016-07-19T08:48:06Z
ilustrasi
ilustrasi / istimewa
KERINCI - Aliran air PDAM ke rumah warga di sejumlah daerah di Kabupaten Kerinci dalam beberapa waktu belakangan ini sering macet. Pihak PDAM Tirta Sakti Kabupaten Kerinci beralasan macetnya aliran air PDAM ini disebabkan listrik padam dan pipa Tersumbat.

Pelaksana tugas (Peltu) Direktur Utama PDAM Tirta Sakti, Erwan, mengatakan aliran listrik sangat vital untuk memompa mesin di intake PDAM. Ini dikarenakan air PDAM Kerinci masih mengandalkan listrik.

"Kalau listrik mati, air tidak bisa mengalir karena pakai pompa tenaga listrik. Selain itu, terjadi penyumbatan saluran pipa di beberapa titik," ujar Erwan, Selasa (19/7).

"Kita juga sedang melakukan penyambungan pipa. Targetnya sebulan atau dua bulan ke depan sambungan pipa bisa selesai. Jadi tidak macet lagi PDAM disana," tandasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Sebukar merupakan salah satu daerah yang aliran air PDAM nya sering macet. Bahkan warga terpaksa membeli air tengki untuk keperluan sehari-hari.

sumber ; Metrojambi.com
×
Berita Terbaru Update