Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

3 Sepatu Populer untuk Gaya Casualmu

Minggu, 20 Desember 2015 | 08.01 WIB Last Updated 2015-12-20T01:01:28Z

Kerincigoogle.com, Sepatu - Merupakan benda yang wajib untuk dimiliki di dalam dunia fashion, terutama untuk wanita. Sepertinya jarang sekali ada wanita yang hanya memiliki 1-2 pasang sepatu. Yap, biasanya mereka memiliki lebih dari 5 pasang sepatu.

Sepatu saat ini memang bukan lagi sebagai pelengkap fashion, namun merupakan salah satu fashion utama yang akan mempengaruhi penampilan seseorang. Tak heran kalangan elit menganggap sepatu ini dapat menunjukkan kelas sosial mereka.

Berikut ini adalah 3 sepatu populer yang dapat Anda gunakan sehari-hari.

Flat Shoes

Jenis sepatu flat shoes adalah sepatu yang paling cocok untuk digunakan untuk kamu yang memiliki banyak aktivitas. Terutama karena terkesan santai dan nyaman digunakan. Pemilik flat shoes ini biasanya berkepribadian feminim dan memiliki gaya fashion casual. Untuk yang menyukai gaya feminim dan cantik, kamu bisa menggunakan flat shoes dengan gaya ballerina. Sepatu ini bisa digunakan untuk kuliah, jalan-jalan ke mall  atau untuk menyetir.

Loafers

Sepatu model loafers ini adalah sepatu yang biasanya digunakan untuk wanita karir untuk bekerja. Namun karena perkembangan modelnya, ternyata model ini cukup populer seiring dengan perkembangannya. Saat ini kamu pun bisa menggunakannya untuk acara-acara santai dengan variasi yang bermacam-macam, dan tidak lagi terkesan formal. Untuk memiliki gaya yang stylish, kamu bisa menggunakan celana pendek atau celana panjang, dengan melipat sedikit pada ujung bawah sehingga menjadi celana model menggantung.

Espadrilles

Sepatu espadrilles adalah sepatu dengan bahan kain kanvas ataupun kain katun. Sol yang dipakai pun dibuat senyaman dan sefleksibel mungkin, sehingga sepatu ini dapat digunakan setiap hari. Sepatu yang nyaman ini awalnya hanya dipakai sebagai sepatu untuk di dalam rumah dan di dalam kamar, namun karena perkembangan jaman, sepatau ini pun bisa dibuat jalan dan bergaya. Saat ini pun kamu bisa melihat espadrilles dengan berbagai lukisan tangan, karena bahan canvas mudah untuk dilukis. Tak hanya itu, sepatu-sepatu ini pun sudah digemari di banyak Negara dengan motif beragam yang dapat membuat gaya casual mu makin cihui!

Ada stok tersedia untuk sepatu yang nyaman untuk sehari-hari disini >> DI SINI 
×
Berita Terbaru Update