Foto : Jambiupdate.co |
Kerincigoogle.com, JAMBI - Yopi Muthalib, mantan anggota DPRD Provinsi Jambi yang sudah menang di Pilkada Tebo namun dibatalkan oleh MK yang kala itu dipimpin oleh hakim Aqil Muchtar, menyatakan dengan tegas kesiapannya untuk maju di Pilkada Tebo mendatang.
Ia tidak takut bersaing dengan siapa pun asal kan dalam kepentingan membangun Tebo, termasuk dengan Cabup incumbent Sukandar.
”Saya tidak memandang dan memikirkan siapa lawan nanti, yang jelas
bagi saya itu bagaimana saya bisa memimpin Tebo. Agar Tebo mandiri,
sejahtera dan makmur, itu yang saya fikirkan,” katanya.
Soal partai pengusung nanti, diakuinya sejauh ini belum ada yang
sudah dikantongi. Namun komunikasi sudah dilakukan. Untuk tim sukses,
selain timnya dulu yang masih solid, banyak juga yang baru yang ikut
bergabung dan siap memenangkannya.