Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Inilah Tuntutan 24 LSM yang Demo di Kantor Bupati Merangin

Senin, 19 September 2016 | 13.33 WIB Last Updated 2016-09-19T06:33:18Z

Puluhan massa LSM Merangin berunjuk rasa di depan Kantor Bupat Merangin
Puluhan massa LSM Merangin berunjuk rasa di depan Kantor Bupat Merangin / Riki Saputra
BANGKO - Puluhan massa yang tergabung dalan forum Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM) Merangin berorasi di kantor Bupati Merangin, Senin (19/9) pagi. Massa gabungan 24 LSM ini mempertanyakan rendahnya realisasi DAU yang berimbas pada penundaan transfer sebesar Rp 79,2 miliar.

Dalam aksinya, Koordinator Aksi, Agus Purnomo, menuntut Bupati Merangin untuk menganti pejabat atau SKPD yang dianggap lalai dalam penyerapan DAU di Merangin. Sehingga berimbas pada berhentinya laju pembangunan karena ditundanya DAU empat bulan ke depan oleh pusat.

Sayangnya, upaya forum LSM Merangin bersatu itu untuk meminta penjelasan langsung dari Bupati tidak terwujud, karena Bupati lagi dinas luar. Mereka hanya ditemui Wakil Bupati Merangin, Khafied Moen dan Sekda Merangin, Sibawaihi.

Kepada forum LSM Merangin bersatu, kedua pejabat Merangin itu mengatakan Bupati bersedia audiensi pada hari Rabu. Mendengar jawaban Wakil Bupati dan Sekda seperti itu, akhirnya puluhan massa forum LSM Merangin bersatu itu menyetuinya.

Sumber : metrojambi.com
×
Berita Terbaru Update