Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Sang "Kapten Kapal" Ali Tenggelam di Sungai Batanghari Saat Ambil Air Wudhu

Sabtu, 17 September 2016 | 14.30 WIB Last Updated 2016-09-17T07:30:54Z

Ilustrasi
Ilustrasi / Istimewa
JAMBI - Nasib nahas dialami M Ali (52). Kapten kapal Tug Boat Anugrah 16 penarik Tongkang 16 penyedot pasir milik PT Gita Aneka Tambang itu tenggelam di Sungai Batanghari, terpatnya di Desa Rukam, Kecamatan Taman Rajo, Kabupaten Muaro Jambi.

Informasi yang dirangkum, peristiwa ini terjadi sekitar pukul 18.15 WIB kemarin, Jum'at (16/9). Saat itu korban berada di TB Anugrah 16 bersama rekannya Basir dan Amran. Korban ketika itu akan melaksanakan Salat Magrib dan berniat mengambil air wudhu ‎diantara TB Anugrah dan Ponton yang berjarak sekira 1 meter.‎

Rekannya Basir, tiba-tiba mendengar ‎suara benturan dan melihat korban sudah terpeleset dan jatuh ke Sungai Batanghari. Basir kemudian berusaha menaikkan korban, namun tidak berhasil menggapai korban karena korban tidak dapat berenang.

Meski Basir juga tidak bisa berenang dia nekat menceburkan diri ke Sungai Batanghari untuk menolong korban, namun tetap tidak berhasil. Sementara itu Amran langsung menarik Basir ke atas TB Anugra. Sementara itu korban sudah tidak terlihat lagi dan tenggelam di Sungai Batanghari.

Informasi terakhir, korban sudah ditemukan setelah dilakukan pencarian oleh pihak Kepolisian Sektor (Polsek) Maro Sebo dan tim Basarnas.

Sumber : metrojmbi.com
×
Berita Terbaru Update