Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Syafrizal Kaget, Uang Ratusan Juta di Tabungan Raib di BRI Muara BUngo

Jumat, 23 September 2016 | 09.11 WIB Last Updated 2016-09-23T02:11:30Z

ilustrasi
ilustrasi / istimewa
MUARA BUNGO – Nasib malang dialami oleh Syafrizal (63), warga Jalan M Yakin, Kecamatan Pasar Muara Bungo, Kabupaten Bungo. Betapa tidak, uang ratusan juta yang ada di rekening Bank Rakyat Indonesia (BRI) miliknya raib.

“Saya kaget dan heran, kok isi tabungan saya bisa ludes. Padahal saya tidak pernah melakukan penarikan, baik manual maupun menggunakan internet banking,” kata Syafrizal saat dikonfirmasi, Kamis (22/9).

Menurut Syafrizal, uang di tabungannya raib setelah mendapat telepon dari orang yang tidak dikenal. Saat menerima telepon tersebut, kata Syafrizal, ia tengah berada di Padang, Sumatera Barat, dan tidak ada yang aneh dari pembicaraan dengan orang tidak dikenal tersebut.

“Sepulang dari Padang saya langsung ke bank, pinta prin out rekening koran. Saat itulah saya melihat ada beberapa transaksi yang justru tidak saya lakukan. Salah satunya pada tanggal 5 September pada pukul 10.45 WIB sebesar Rp 96 juta ke rekening atas nama Lisa Tri Cahyani,” beber Syafrizal, yang mengaku isi tabungannya mencapai Rp 164 juta.

“Kemudian pada pukul 10.56 WIB transfer kedua sebesar Rp 67,3 juta ke rekening Muhammad Sidik. Keduanya sama-sama rekening BRI,” lanjut Syafrizal.

“Saya sudah tanyakan masalah ini ke BRI. Mereka bilang penjahat yang membobol,” pungkasnya.

Sementara itu Kepala BRI Cabang Muara Bungo, Iman, saat dikonfirmasi menyebut pihak perwakilan dari BRI Palembang sudah turun ke Bungo untuk investigasi. “Kemarin ada dari Palembang turun, mereka melakukan investigasi untuk mendalami kasus ini,” kata Iman.
×
Berita Terbaru Update